Minggu, 17 Januari 2016

Ini 5 Teknologi Yang Bakal Berguna Bagi Kamu Para Wanita

Seringkali perkembangan teknologi saat ini seolah lebih cenderung dikembangkan untuk kamu adam. Hal itu mungkin disebabkan oleh para penggila teknologi didominasi oleh kaum adam. Namun tahukan kamu, para wanita? bahwa ternyata ada juga teknologi yang meamnag sengaja dikembangkan untuk kamu kaum hawa. Teknologi ini pun juga berfariasi, ada yang dikembangkan untuk para remaja yang sporty, ada yang untuk ibu hamil, hingga ada yang untuk wanita yang sudah masuk pada fase menapouse, berikut ulasannya.
 
 
Teknologi untuk kaum hawa (Foto: apoip.org)
 

1. Tas Speaker

Tas Speaker (Foto: techno.id)

Tas merupakan salah satu aksesoris wajib bagi kaum hawa. Salah satu jenis adalah Clutch bag yang sering dibawa untuk acara pesta. Tas kecil ini seringkali digunakan untuk menyimpan Smartphone dan beberapa make up praktis. Tapi tas kecil buatan Stelle seharga 2.8 juta ini disertai dengan mini speaker yang bisa disambungkan dengan smartphone secar wireless hanya dengan perintah suara dan mampu memutar lagu selama 15 jam non-stop ketika baterainya terisi penuh.
 
2. Earphone untuk janin
 
Earphone untuk janin (Foto: techno.id)
 
Musik dipercaya baik untuk tumbuh kembang otak janin. Untuk memenuhi kebutuhan itu, dibuatlah perankat earphone yang didesain khusus untuk ibu hamil yang bernama Bellybuds. Dengan perangkat ini, ibu hamil tidak perlu takut tertanggu melakukan aktifitas sehari-harinya, karena Bellybuds dibuat seminimalis mungkin dan tidak diperlukan sebuah ikat pinggang khusus untuk menggunakannya. Bellybuds bisa ditebus seharga sekitar Rp673 ribu.
 
3. Pemutar lagu untuk janin

Pemutar lagu untuk janin (Foto: techno.id)
 
Selain headset Bellybuds tadi, mungkin Babypod bisa dijadikan opsi lain. Alat pemutar lagu bisa melatih janin untuk mendeteksi suara sembari mengajaknya membuka mulut dan menjulurkan lidahnya seperti sedang melakukan lip sync. Reaksi ini berbeda-beda pada setiap bayi, tergantung dengan jenis musik yang diputar. Caranya dengan memancarkan lagu berintensitas 54 desibel lewat alat vital sang ibu.

Para peneliti juga menjelaskan bahwa Babypod sangat aman. Pasalnya, Babypod terbuat dari silikon yang tidak mengiritasi kulit, tidak merusak pendengaran bayi, dan emisi getaran gelombang suara di alat vital tak mempunyai efek buruk pada janin. Alat yang tidak menggunakan baterai, bluetooth, atau frekuensi radio ini dijual seharga Rp1,9 juta. 

4. Alat peremajaan organ vital wanita
 
Alat peremaja organ yital (Foto: techno.id)
  Sebuah startup bernama Joylux berhasil membuat vSculpt, sebuah alat peremajaan organ vital wanita. Teknologi yang dipamerkan di CES 2016 lalu itu berfungsi untuk memperbaiki kerusakan saraf dan menyehatkan otot di daerah sekitar area kewanitaan.

Dengan penggunaan selama 10 setiap tiga kali seminggu itu, vSculpt diklaim dapat membantu perempuan yang sudah melahirkan untuk meningkatkan sensasi dan kesehatan organ vitalnya kembali. Perangkat berbanderol sekitar Rp4,8 juta ini juga cocok untuk wanita yang telah memasuki tahap menopause.

5. Bra pintar.

Bra pintar (Foto: techno.id)

Tidak hanya gelang yang dibuat pintar, ternyata Bra pun jug diuat pintar. Perempuan yang hobi berolahraga barangkali membutuhkan bra pintar buatan OmSignal ini. Diberi nama OMbra, perangkat ini bisa merekam detak jantung pemakainya, tingkat pernapasan, kalori yang dibakar, serta informasi biometrik lain.

Data biometrik tersebut direkam melalui sebuah sensor di bagian bawah dada dan nantinya bakal disalurkan ke aplikasi di handset user. Untuk mendapatkan bra ini, Anda perlu merogoh kocek sekitar Rp2 jutaan.

Baca juga: Harga Infinix Note 2 X600, Spesifikasi Baterai 4040mAh

Bagaimana? menarik bukan? teknologi yang memang sengaja dibuat untuk kamu kaum hawa diatas pastinya akan sangat berguna untuk kehidupan sehari-hari kamu. Baiklah,  itulah  5 Teknologi Yang Bakal Berguna Bagi Kamu Para Wanita. Artikel ini ditulis dari berbagai sumber di internet. Semoga bermanfaat. Terimakasih.

Ini 5 Teknologi Yang Bakal Berguna Bagi Kamu Para Wanita Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Bella iFanny

2 komentar

sayangnya ... harga untuk aneka tool diatas pasti pada mahal tuh ^_^
kalau untuk orang luar sih memeang gak masalah harga segitu, namun untuk orang indo ... perlu pikir 2x yak :)

Yoi, setuju banget kalau itu ^_^ kebanyakan orang indonesia memang lebih memilih harga yang murah dari pada produk berkualitas namun harga mahal,.... termasuk saya :D

 

Top